Rabu, 27 Maret 2024

,

Jangan malas !!! Ini dia ide kegiatan sosial yang bisa dilakukan saat Ramadhan

Lifestyle - Islam mengajarkan untuk kita agar saling membantu dalam kebaikan, itu bukan kak min loh yang bilang tapi langsung dari pusat.

Dalam ajaran Islam, pengertian ibadah adalah suatu istilah yang mencakup segala sesuatu yang dicintai Allah Swt dan diridhoi olehNya, baik berupa perkataan maupun perbuatan, yang tersembunyi atau batin maupun yang tampak atau lahir.

Berpuasa di bulan Ramadan adalah salah satu ibadah yang dapat menguatkan iman dan batin. Ibadah ini dapat diiringi dengan perbuatan mulia secara lahir yaitu dengan berkegiatan sosial.

Ini ada beberapa ide yang bisa kalian lakukan ya gaes, lumayan dapat pahala dan membantu sesama :

1. Membersihkan musola atau masjid, ini adalah kegiatan yang berpahala bamget ya karena kita tidak hanya menyenangkan Sang pencipta tetapi juga membuat nyaman umatnya. Beribadah jadi nyaman karena tempat ibadah bersih, rapi dan harum.

2. Berbagi takjil, kegiatan yang banyak dilakukan orang karena ada poin kebahagiaan tersendiri ketika kita mampu berbagi.

3. Membangunkan orang sahur, sahur kesiangan itu tidak nyaman sekali loh gaes karena serba tergesa-gesa. Nah, kegiatan ini bisa kalian lakukan. Dapat pahala dan bisa menyambung silaturahmi juga hasilnya pahala.

4. Memberikan santunan kepada kaum duafa, kegiatan ini tidak ada putusnya jika kita mampu. Tapi jangan memaksa keadaan ya karena utama adalah memenuhi kebutuhan kita sendiri, atau bisa menyisihkan sedikit dari rizki yang kita peroleh tanpa menganggu keuangan utama kita.

5. Mengajar Al-Quran, Ramadhan adalah bulannya Al-quran. Karena di dalam Ramadhan ada nuzulul quran, "Permulaan wahyu (diturunkannya Al-Qur'an) kepada Rasulullah saw bertepatan dengan hari Senin pada malam ketujuh belas bulan Ramadhan. Dan dikatakan, bertepatan dengan tanggal 24 Ramadhan." (Ibnu Katsir, Al-Bidayah wan Nihayah, [Beirut, Darul Fikr], juz III, halaman 11).

Nah, manfaatkan ya gaes bulan Ramadhan yang tinggal sebentar ini karena belum tentu kita ada di next Ramadhan. Terimakasih

Share:

0 komentar:

Posting Komentar