Rabu, 27 Maret 2024

,

7 Macam tradisi Ramdhan yang ada di Indonesia

 Lifestyle - hello gaes... vibes ramadhan itu terasa saat masih bulan syaban ya dan setelah memasuki Ramadhan banyak orang yang bersuka cita karena kedatangan dan berkesempatan untuk menikmati bulan yang amat sangat membawa barokah.

Apa saja sih kak macam tradisi untuk menyambut bulan Ramadhan? 

Dikutip dari situs Indonesiabaik oleh Kominfo, Indonesia memiliki banyak tradisi atau ritual khas dalam menyambut dan memeriahkan bulan suci Ramadan. Ini nama tradisi dan asal daerahnya.


1. Meugang (Nangroe Aceh Darussalam)

Tradisi menyembelih hewan kurban, seperti kambing, kerbau atau sapi menjelang Ramadan. Tradisi ini disebut sudah ada sejak zaman kerajaan 1400 Masehi.


2. Malamang (Sumatera Barat)

Malamang adalah tradisi menyambut Ramadan dengan membuat lemang. Gotong royong membuat nasi lemang pada ruas bambu, disajikan kepada kerabat dan tetangga sebagai permohonan maaf.


3. Pacu Jalur (Kabupaten Kuatan Singingi, Riau)

Biasanya, tradisi ini diadakan di Kabupaten Kuantan Singingi menggunakan kapal panjang yang digerakkan beberapa orang dewasa. Nantinya, setiap peserta akan bertanding menuju garis akhir dan para pemenang akan dilombakan hingga mendapatkan juara.

Lomba perahu tradisional ini diakhiri dengan kegiatan bersuci di sungai menjelang matahari terbenam hingga malam.


4. Nyorog (Betawi, Jakarta)

Budaya membagikan bingkisan makanan kepada anggota keluarga yang lebih tua untuk mempererat tali silaturahmi. Hal ini merupakan tradisi yang dilakukan secara turun temurun.


5. Padusan (Klaten, Boyolali, Salatiga, dan Yogyakarta)

Upacara berendam di mata air sungai dalam rangka pembersihan lahir dan batin untuk persiapan puasa Ramadan. Menurut buku Ensiklopedia Islam karya Hafidz Muftisany, padusan adalah berduyun-duyun membasuh atau mandi di sumur atau sumber-sumber mata air.


6. Megibung (Karangasem, Bali)

Menurut situs Kemdikbud, Megibung merupakan tradisi makan bersama dalam satu wadah (sela) yang ada dalam kehidupan masyarakat Karangasem, Bali. Tradisi makan bersama masyarakat Bali yang beragama Islam ini sudah ada sejak 1692 Masehi.


7. Suro' Baca (Sulawesi Selatan)

Tradisi ini dilakukan oleh masyarakat Makassar, khususnya Bugis. Suro' Baca berupa doa bersama untuk keluarga yang telah meninggal dan kumpul bersama menyantap hidangan.

Itu dia tradisi untuk menyambut bulan Ramadhan, demikian terimakasih

Referensi :

https://news.detik.com/berita/d-7225958/7-tradisi-unik-sambut-ramadan-di-indonesia-apa-saja/amp

Share:

0 komentar:

Posting Komentar