Minggu, 02 Juni 2019

Momen Terbaik Saat Ramadan


Lifestyle – Selamat pagi sahabat RumaEka.... yey udah hari ke 28 puasanya, nanti malam adalah hari terakhir turunya lailatul qodar. Kalau ditempat mimin ada tradisi yang unik saat hari ke 28 atau disebut malem songo yakni colok-colok malem songo, untuk filosofi dari malem songgo ini katanya si mbah sih ya....... hari khusus untuk mengirim do’a ke saudara-saudara yang sudah duluan menghadap kepada Allah SWT. Kalau colok-colok malem songo sendiri sih untuk menerangi jalan menuju Allah SWT, colok-colok ini dibuat dari bambu yang dibentuk seperti lidi kemudian diberi kapuk/kapas dan diberi minyak tanah. Kemudian setelah adzan magrib tiba mulai dinyalakan colok-colok malem songo. Begitu ceritanya dari si mbah

Nah, begitulah ceritanya tapi mimin masih mengikuti challenge dari Blogger Perempuan #bloggerperempuan #30HariKebaikanBPN dengan tema momen terbaik ramadan ini. jadi untuk cerita colok-colok malem songonya kapan-kapan lagi ^^.




Momen terbaik ramadan tahun ini untuk mimin adalah jeng... jeng.... untuk pertama kali konsisten menulis karena mengikuti challenge dari blog perempuan ini. Menambah teman, wawasan dan cara menulis artikel menjadi lebih baik lagi. Selain itu juga mimin bisa menaikkan jumlah visitor blog yang baru ini dengan memiliki search organik yang membuat hati dan bibir ini tersenyum bahagia. Tak hanya itu akun instagram juga memiliki peningkatan baik follower maupun like sejak mengikuti challenge dari Blogger Perempuan ini. Padahal kemarin-kemarin mimin begitu malas sekali jika memposting di akun instagram, eh sejak ikut challenge jadi lebih aktif dan suka jepret-jepret benda untuk di post di instagram.

Memiliki moment terbaik saat ramadan setiap orang itu berbeda-beda, baik momen suka maupun duka. Hmmm walaupun keadaan berdukapun harus tetap bersyukur karena sebuah duka juga bisa menjadi bentuk cerminan dari Allah SWT menyayangi kita. Bahagia itu lahir dari diri sendiri dengan selalu bersyukur atas apapun yang telah dimiliki dan menjaganya dengan sebaik mungkin.

Selain itu, ramadan kali ini juga menyenangkan untuk mimin karena pohon jeruk bali yang ditanam 3 tahun yang lalu berbuah lebat, buah tin dan beberapa tanaman buah lainnya mulai menunjukkan baktinya pada pemiliknya.

Demikian sedikit cerita tentang momen terbaik ramadan kali ini, semoga kedepannya bisa istiqomah lagi setelah ramadan pergi. ^^




Share:

0 komentar:

Posting Komentar