Jumat, 07 Agustus 2020

Nugget Tahu Yummy

Resep Masakan - Selamat pagi sahabat RumaEka... bagaimana kabarnya?? Semoga selalu dalam keadaan yang baik yah... kali ini mimin akan memposting resep yang enak tetapi hemat di kantong apalagi ini makanan sehat karena asli homemade. 

 

Bahan untuk membuat makanan ini murah dan mudah didapatkan karena dimanapun kalian berasa ada. Makanan yang enak dan sehat ini sangat rekomended sekali. Hmmm asli enak dan dibawah ini akan mimin tuliskan resepnya. 

 

Nugget Tahu Yummy

 

Bahan :

3 potong tahu putih/ kuning

2 wortel 

2 sosis sapi

1 seledri / kucai

1 bawah prei / daun bawang

2 butir telor ayam

1 bungkus tepung serbaguna sajiku/sasa/kobe

Garam secukupnya

Lada secukupnya 

Penyedap secukupnya 

 

Cara buat :

Parut wortel lalu iris halus seledri, bawang prei, sosis tetapi sebelumnya sayurannya dicuci dulu. Ditempat terpisah hancurkan tahu dengan sendok garpu kemudian semua bahan di campur menjadi satu tambahkan telor, tepung dan bumbunya aduk hingga rata untuk rasa boleh dicoba agar bisa pas dilidah masing-masing. Siapkan panci yang sudah panas, olesi loyang dengan minyak lalu tuang dan saatnya mengukus kira-kira 30 menit. Setelah matang dinginkan kemudian iris sesuai selera.

 

Sebelum menggoreng nugget alangkah lebih baiknya menyiapkan bahan-bahan :

 1 telur kocok lepas dan siapkan tepung roti. Celupkan nugget di telur lalu ketepung roti dan goreng dengan api yang sedang. Siapkan selagi hangat lebih enak jika disandingkan dengan mayonise / caos sambel / tomat.

 

Demikian resep masakan ini, selamat mencoba dan happy day jangan lupa bahagia ^^

 

Share:

0 komentar:

Posting Komentar